Dapatkan Potongan 50k

10 Akun Instagram Indonesia dengan Follower Terbanyak Tahun 2024

Faris Imamda

10 Akun Instagram Indonesia dengan Follower Terbanyak Tahun 2024

Instagram adalah salah satu platform media sosial dengan pengguna yang terus meningkat tiap tahunnya karena semakin banyak orang yang gemar menggunakannya. Banyak para influencer ataupun artis yang menggunakan Instagram sebagai media untuk membagikan aktivitas mereka sehari-hari sekaligus menjadi ajang promosi untuk setiap proyek yang mereka launching. Tentu anda akan penasaran siapa saja pemilik akun Instagram Indonesia dengan follower terbanyak di tahun ini bukan? Artikel kami kali ini akan memberitahu anda siapa saja yang masuk dalam posisi 10 besar untuk saat ini, bahkan ada juga yang bukan dari kalangan artis! Siapakah dia? Mari kita simak sampai akhir.

Top 10 Akun dengan followers Instagram terbanyak di Indonesia

Agar lebih seru, mari kita urutkan dari posisi paling bawah sampai ke posisi teratas. Tentunya anda bisa menebak sebelum membaca, apakah idola anda masuk dalam top 10 akun dengan followers Instagram terbanyak. Langsung saja kita mulai dari posisi 10 followers IG terbanyak di Indonesia :

10. Agnez Monica (32.6 Juta)

Dengan sapaan yang terkenal yaitu Agnez Mo, superstar asli Indonesia ini sudah sukses berkarir di ranah internasional di dunia music. Perjalanan karir yang dilakukan oleh Agnez Monica serta cuplikan eksklusif dari kehidupan pribadinya membuat artis internasional satu ini sangat populer di kalangan penggemarnya di Instagram.

9. Raisa Andriana (37.6 Juta)

Raisa adalah seorang penyanyi yang dikenal dengan suara harusnya dan menenangkan hati para penggemar music di seluruh Indonesia. Isi konten Instagram Raisa adalah cuplikan kehidupan profesionalnya sebagai penyanyi dan juga sedikit kehidupan pribadinya. Karena kepribadian Raisa yang hangat, pengagumnya bukan hanya dari penikmat musiknya saja.

8. Laudya Cynthia Bella (37.6 Juta)

Laudya Cynthia Bella adalah penyanyi dan pemeran di dunia entertain. Meski sudah lama tidak terdengar kabarnya, Bella masih membagikan banyak foto busana muslimahnya yang selalu anggun dan modis, serta banyak konten positif dan inspiratifnya untuk mengajak followersnya agar lebih religius.

7. Luna Maya (38 Juta)

Artis cantik yang sering muncul sebagai pembawa acara ini mempunyai lebih dari 4800 post di akun Instagramnya. Luna maya membagikan banyak momen seperti foto dirinya saat berlibur, mengunjungi acara rekan kerjanya, endorse, ataupun mempromosikan bisnis yang sedang ia geluti.

6. Gisella Anastasia (39 Juta)

Tentu anda mengetahui dan menggemari Gisella Anastasia juga sebagai ibu dari Gempita yang mengisi akun Instagramnya dengan foto-foto kegiatannya sebagai artis sekaligus single parent. Gisel juga sering membagikan momen Bersama dengan buah hatinya serta membagi banyak tips tentang dunia parenting.

5. Syahrini (45.2 Juta)

Syahrini terkenal dengan artis yang mengukuhkan status ikon dengan gaya hidup mewah dan glamour. Sekarang ini Syahrini sedang hamil, dan sering membagikan foto-foto dengan baju yang menawan dan juga dikombinasikan dengan momen-momen penting di kariernya. Tidak heran jika Syahrini mendapatkan banyak penggemar di platform ini.

4. Prilly Latuconsina (56,3 Juta)

Prilly adalah seorang aktris dan juga penyanyi. Keterampilannya dalam berakting yang luar biasa membuat Prilly mempunyai banyak penggemar. Selain itu di dalam akun Instagramnya, Prilly membagikan banyak momen kegiatan sosial serta budaya. Menariknya lagi, Prilly sering berinteraksi dengan followersnya melalui live IG sambil berbagi cerita kehidupan pribadinya.

3. Ayu Ting Ting (57 Juta)

Ayu Rosmalina atau lebih dikenal dengan nama Ayu Ting Ting adalah artis yang rajin update kehidupan sehari-harinya di platform Instagram, bahkan jumlah unggahannya mencapai lebih dari 11.000 post. Karena sangat banyak konten yang diunggah oleh Ayu Ting Ting, maka banyak follower Instagram yang menikmati isi konten tersebut dan juga menunggu untuk konten-konten selanjutnya.

2. Joko Widodo (58.7 Juta)

Tentu anda tidak menyangka dengan siapa orang dengan akun Instagram tertinggi kedua di Indonesia. Ya, Presiden Joko Widodo atau lebih dikenal dengan Jokowi mempunyai followers Instagram lebih dari 58 Juta. Isi dari Instagramnya lebih banyak foto saat beliau bertugas seperti menghadiri sebuah acara penting, rapat, atau saat bertemu dengan tokoh penting dari negara lain. Tentunya kita tahu bahwa penggemar pak Jokowi tidak hanya di dalam negeri, tetapi juga di luar negeri sebagai orang yang sangat dikagumi.

1. Raffi ahmad & Nagita Slavina (76.1 Juta)

Pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tetap menjadi urutan pertama pemilik akun Instagram dengan followers terbanyak, sekarang mencapai lebih dari 76 Juta pengikut. Akun inilah yang diizinkan oleh Instagram untuk memiliki centang biru meskipun dimiliki oleh dua orang sekaligus.

Bagikan:

Also Read

Bagikan:

Faris Imamda

Halo, saya Faris. Saya seorang analis SEO, dan penulis konten yang baik. Saya telah melakukan internet marketing selama lebih dari 8 tahun. Selama ini saya menjadi freelancer untuk content writing dan SEO on page juga